Mukomuko, tintabangsa.com- Setelah dilakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) 2 tahap, akhirnya sebanyak 9 titik pembangunan fisik bersumber dari Dana Desa (DD) Tahap 1 Tahun 2024 di Desa Cinta Asih, Kecamatan Air Rami, Kabupaten Mukomuko telah diserahterimakan dari TPK ke Pemdes dilanjutkan dari Pemdes ke BPD.
Penyerahan digelar di aula kantor Desa setempat, Jum’at (27/7/2024), dihadiri Tim profesional Pendamping Desa yakni Tenaga Ahli di Kabupaten, Pendamping Desa di Kecamatan, dan Pendamping lokal Desa di Desa Cinta Asih.
Terpantau hadir, Camat Air Rami, diwakili Sekcam, Andri Kusnadi,SE, Kasi Ekobang, M. Sidik, S.Sos, Keuangan, Staf Kecamatan Air Rami, Bhabinkamtibmas dan Babinsa.
Turut hadir, Kepala Desa Cinta Asih, Edi Gunawan, Ketua TPK, Perangkat Desa, BPD dan Tokoh Masyarakat Desa Cinta Asih.
Edi Gunawan selaku Kepala Desa pada saat musyawarah sebelum serahterima kegiatan mengatakan, kegiatan fisik DD Tahap 1 Tahun 2024 di Desa Cinta Asih sudah rampung dikerjakan sebanyak 9 titik terdiri dari 6 item diantaranya:
- Rabat beton 2 titik
- Menara air 1 unit,
- Sumur bor 2 unit,
- Instalasi air ke rumah warga,
- Perbaikan WC PAUD,
- Pengecatan gedung 2 unit,
Sedangkan 1 item kegiatan lainnya ketahanan pangan penggemukan ternak sapi sementara waktu harus ditunda karena menurut Kepala Desa, ada instruksi dari Dokter Hewan supaya pembelian Sapi ditunda dulu lantaran penyakit sapi sekarang ini mulai musim.
“Jadi, kegiatan ketahanan pangan yakni penggemukan sapi sebanyak 10 ekor untuk sementara waktu ditunda dulu, nanti kalau kondisinya sudah normal maka akan segera kami laksanakan,” ujar Edi Gunawan.
Sementara Andri Kusnadi, S.E, mengatakan, secara umum kegiatan DD baik itu fisik maupun laporan pertanggungjawaban keuangan DD dan ADD di Desa Cinta Asih ada kesesuaian antara perencanaan dengan realisasi di lapangan.
“Secara umum di kecamatan Air Rami, fisik termasuk laporan sudah semakin meningkat setelah kami evaluasi sebelumnya. Kalau sekedar dalam laporan ada kekurangan pengisian nota, nomor dan tanggal adalah bukan hal yang fatal tetapi hal yang wajar dan Itu bisa dilengkapi,” jelas Andri Kusnadi.
Sedangkan Kasi Ekobang, M.Sidik, S.Sos, pada kesempatan tersebut menyampaikan, terkait kegiatan pembangunan DD di Cinta Asih, pihaknya mengapresiasi Pemdes dan TPK Cinta Asih yang melaksanakan kegiatan DD dengan baik.
“Kami juga apresiasi kepada BPD, yang telah melakukan pengawasan terhadap kegiatan pembangunan DD. Ini harus ditingkatkan minimal bisa dipertahankan baik terhadap kwalitas pembangunan. Kami pun yakin dan percaya, selain daripada kuantitas, kwalitas pembangunan di Cinta Asih dari tahun ke tahun akan semakin meningkat. Tetap semangat, mari berikan yang terbaik untuk Cinta Asih.”Pungkas M. Sisik, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara serah terima kegiatan fisik DD Tahap 1 Tahun 2024 dari TPK ke Pemdes selanjutnya dari Pemdes ke BPD. (AS/TB)