Polsek Padang Ulak Tanding Gelar Patroli di Jalur Lintas Lubuklinggau-Curup untuk Jaga Keamanan Pengguna Jalan

HEADLINE113 Dilihat

Rejang Lebong – Untuk memastikan keamanan dan kenyamanan para pengguna jalan, Polsek Padang Ulak Tanding (PU. Tanding), Polres Rejang Lebong Polda Bengkulu, melaksanakan kegiatan patroli di jalur lintas Lubuklinggau-Curup pada Rabu (18/12/2024). Patroli ini dipimpin langsung oleh Kapolsek PU. Tanding, IPTU Imam Dipsa Maulana, S.Tr.K, S.I.K., M.Si., bersama personel Polsek PU. Tanding.

Kapolsek IPTU Imam Dipsa Maulana menjelaskan bahwa patroli ini bertujuan untuk memberikan rasa aman kepada para pengendara roda dua (R2) maupun roda empat (R4) yang melintas di jalur strategis tersebut. “Dengan kehadiran patroli anggota Polsek PU. Tanding, diharapkan masyarakat dapat merasa aman dan nyaman, serta meningkatkan kepercayaan publik terhadap Polri,” ujar Kapolsek.

Selain menjaga keamanan, patroli ini juga menjadi ajang bagi Polsek PU. Tanding untuk menyampaikan pesan-pesan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Kapolsek mengimbau masyarakat untuk selalu peduli dengan lingkungan sekitar, aktif menjaga keamanan bersama, dan tidak ragu berkoordinasi dengan pihak kepolisian.

“Polsek PU. Tanding selalu siap membantu dan melayani masyarakat kapan saja. Kami mengajak seluruh warga untuk bekerja sama menjaga keamanan lingkungan demi kenyamanan bersama,” tambahnya.

Dengan adanya patroli rutin ini, diharapkan angka kriminalitas di jalur lintas Lubuklinggau-Curup dapat ditekan, dan para pengendara dapat melintas dengan lebih aman dan tenang. Polsek PU. Tanding menegaskan komitmennya untuk terus meningkatkan pelayanan kepada masyarakat serta menjaga stabilitas keamanan wilayah.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *