Bengkulu Selatan – Pada Sabtu (02/11/2024), Bhabinkamtibmas melakukan sambang Kamtibmas dan menyampaikan pesan antisipasi terhadap tindak pidana atau kriminalitas. Kegiatan ini dilakukan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya keamanan lingkungan. Melalui pendekatan door-to-door system, Bripka Udik Yuhanto mengajak warga untuk lebih memperhatikan situasi sekitar, serta waspada terhadap perilaku mencurigakan yang dapat mengarah pada tindak kriminal.
Dalam sambangnya, Bhabinkamtibmas juga menyampaikan pesan tentang pentingnya pengawasan terhadap keluar masuknya orang yang tidak dikenal. Ia mengingatkan warga untuk lebih berhati-hati dalam mengamankan kendaraan, terutama saat diparkir di lokasi yang rawan, seperti sawah dan kebun, dengan menggunakan kunci ganda untuk mencegah pencurian.
“Apabila ada informasi mengenai pelaku kejahatan atau kejadian kriminal, segera hubungi Bhabinkamtibmas atau Polri terdekat. Penting bagi kita untuk menjalin kerjasama yang baik antara polisi dan masyarakat,” imbuh Bripka Candra.
Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir, S.I.K, melalui Kapolsek Seginim Iptu Priyanto, SH, menekankan bahwa kegiatan sambang door-to-door (DDS) ini bertujuan tidak hanya untuk mempersempit ruang gerak pelaku kriminal, tetapi juga untuk mendekatkan hubungan antara warga dengan Bhabinkamtibmas.
“Kerjasama dan partisipasi aktif masyarakat sangat diharapkan. Jika ada hal yang memerlukan kehadiran anggota Polri, segera hubungi Polsek Seginim,” tegas Iptu Priyanto.
Dengan langkah-langkah ini, Polsek Seginim berharap dapat menciptakan suasana aman dan kondusif menjelang Pilkada 2024 di wilayahnya.