Kakan Kemenag Asahan Hadiri Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW di MTs N 1 Asahan

Asahan tintabangsa.com – Kakan Kemenag (Kepala Kantor Kementerian Agama) Kabupaten Asahan H. Abdul Manan, MA. Hadiri Peringatann Maulid Nabi Muhammad SAW di MTs N 1 Asahan, Kamis (10/10/2024). Kakan Kemenag Asahan Kasi Pendmad Dr. Hj. Sri Muchlis, S.Sos, M.I.Kom. mengatakan dalam sambutannya bahwa momen peringatan maulid Nabi Muhammad SAW agar dijadikan contoh teladan berkehidupan dunia akhirat.

“peringatan maulid hari ini mari kita jadikan momen ini sebagai pengingat bahwa Rasulullah adalah suri tauladan kehidupan dan berkehidupan terutama dalam meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah”, jelas Abdul Manan.

Menurutnya ada beberapa hal untuk meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah yakni kebersamaan dan kepedulian. Dalam meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah tentu harus diteladani bagaimana Rasulullah dalah keseharian merajut kebersamaan antar para sahabat sehingga kokohnya keimanan para sahabat sebagaimana yang kita ketahui bersama begitu kuat karena ada rasa kebersamaan diantaranya.

Untuk itu penting bagi guru dan siswa/i madrasah harus membangun kebersamaan dengan berbagai macam hal untuk meningkatkan kebersamaan sehingga mutu pendidikan guru dan siswa bisa meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah tsanawiyah negeri satu ini.

”Selanjutnya kepedulian perlu untuk ditingkatkan karena selain rasa kebersamaan, kepedulian bisa menjadikan hal yang kecil bisa berarti apatahlagi membangun dan meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah ini tentu akan jauh lebih besar apa yang kita capai sebagai target kita dalam pendidikan” ujarnya.

Terakhir Abdul Manan berharap kepada semua yang hadir untuk terus menjaga kebersamaan dan kepedulian diantara sesama dengan meneladani Rasulullah sehingga kita bisa meningkatkan kualitas pendidikan di madrasah.(surya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *