Bengkulu Selatan – Kanit Binmas Polsek Pino Raya Polres Bengkulu Selatan Polda Bengkulu Aipda Ramsay Siregar, SH menghadiri Sosialisasi Kenakalan Remaja dan Tertib Berlalu Lintas di SMPN 28 Bengkulu Selatan di Desa Air Kemang Kecamatan Pino Raya Kabupaten Bengkulu Selatan, Senin (15/07/24).
Sosialisasi Kenakalan Remaja dan Tertib Berlalu Lintas penting dilaksanakan dikarenakan pentingnya menjadi remaja yang baik di lingkungan masyarakat. Harapannya adalah tumbuh kesadaran untuk menjadi pribadi yang taat hukum dan dengan ekses bermanfaat bagi masyarakat sekitar.
Hadir pada kegiatan yaitu Kepala Sekolah SMPN 28 B/S, Dewan Guru, Kanit Binmas Polsek Pino Raya, Kanit Reskrim Polsek Pino Raya, Bhabinkamtibmas dan Murid SMPN 28 BS Desa Air Kemang Kecamatan Pino Raya.
Dalam kesempatan terpisah Kapolsek Pino Raya Iptu Muh Amirudin, S. Sos, S. IP yang disampaikan Kanit Binmas Aipda Ramsay Siregar, SH mengatakan bahwa “Tertiblah dalam berlalu lintas dan berkendara motor dengan menggunakan motor bersurat lengkap, gunakan helm, knalpot standar dan jangan lakukan konvoi bahkan sampai ugal-ugalan di jalan raya. Pun begitu dengan marka dan rambu lalu lintas patuhi dengan menjaga keselamatan kalian dan pengguna jalan lainnya.”
“Ditekankan kepada para pelajar SMPN 28 Bengkulu Selatan bahwa situasi ini bisa dipersempit dengan perilaku yang tertib dan teratur hingga di lingkungan bermasyarakat,” tutup Ramsay. (Hps)