Kepahiang, Tintabangsa.com – Di bulan suci Ramadan ini, OSIS SMA Negeri 6 Kepahiang mengadakan kegiatan bagi takjil secara gratis. Tujuannya yakni untuk meningkatkan rasa kepedulian antar sesama manusia di bulan penuh berkah ini.
Kepala Sekolah SMA Negeri 6 Kepahiang Renni Yourweli, A, M.Pd mengatakan jika kegiatan ini dapat meningkatkan rasa peduli bagi Siswa Siswi SMA Negeri 6 Kepahiang. “Berbagi untuk masyarakat Kepahiang dapat meningkatkan rasa perduli sesama bagi Siswa Siswi SMA 6 Kepahiang,” paparnya.

Renni Yourweli mengaku, pembagian takjil tersebut disambut antusias oleh pengurus OSIS SMA 6 Kepahiang, dibuktikan dengan semangat dan keceriaan yang terlihat ketika membagikan takjil gratis kepada masyarakat. Selain itu antusias masyarakat juga terbilang sangat baik.
“Untuk sumber dananya sendiri yaitu dari kas OSIS serta ada tambahan dari pihak sekolah. Dan untuk makanan yang diberikan, takjil saja dan makanan Berbuka Puasa lainnya,” jelasnya.
Harapan Renni Yourweli, semoga dengan adanya kegiatan ini, dapat membantu masyarakat umum dengan cara berbagi takjil menjelang berbuka puasa. Selain itu semoga kegiatan ini bisa menjadi ladang amal pahala selama bulan suci Ramadan. (Sy/TB)
