Bengkulu – Open Turnamen Anniversary Pertama AW Billiard 2026 resmi dimulai pada Sabtu pagi, 17 Januari 2026. Turnamen ini diikuti oleh 64 peserta yang terbagi dalam dua pool, yakni Pool A dan Pool B, dengan masing-masing pool diisi 32 peserta.
Manager AW Billiard Bengkulu, Fendy, menjelaskan bahwa turnamen ini memperebutkan trofi juara, piagam penghargaan, serta uang pembinaan dengan total nilai sebesar Rp17.300.000. “Open Turnamen Anniversary Pertama AW Billiard ini memperebutkan trofi juara, piagam penghargaan, serta uang pembinaan sebesar tujuh belas juta tiga ratus ribu rupiah,” ujar Fendy di sela-sela kegiatan turnamen.
Fendy menambahkan, pertandingan babak penyisihan di masing-masing pool telah dilaksanakan sejak pagi hingga sore hari. Dengan demikian, pada Minggu, 18 Januari 2026, turnamen akan memasuki babak 16 besar hingga partai final.
“Turnamen dibagi menjadi dua pool dengan sistem gugur. Hari ini seluruh pertandingan penyisihan telah selesai, sehingga besok tinggal memainkan babak 16 besar sampai final,” jelasnya.
Untuk pembagian hadiah, panitia menyiapkan uang pembinaan tidak hanya bagi tiga besar, melainkan hingga peserta yang masuk 8 besar. Juara pertama akan menerima uang pembinaan sebesar Rp8.000.000, juara kedua Rp4.000.000, sementara juara ketiga dan keempat masing-masing memperoleh Rp1.250.000. “Peserta yang kalah di babak delapan besar masing-masing mendapatkan uang pembinaan sebesar Rp300.000, sedangkan peserta yang terhenti di babak 16 besar memperoleh Rp200.000,” imbuh Fendy.
Turnamen ini diharapkan dapat menjadi ajang kompetisi sekaligus silaturahmi antar-atlet biliar di Bengkulu dan sekitarnya, serta menjadi wadah pembinaan atlet biliar ke depan.

