Ratusan Honorer Nakes Gelar Aksi Damai Di DPRD Kaur

BERITA, HEADLINE64 Dilihat

Kaur, Tintabangsa.com – Ratusan honorer Tenaga Kesehatan (Nakes) Kabupaten Kaur mendatangi kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD).

Mereka datang menggelar aksi damai, menuntut agar keadilan terkait dengan perekrutan atau seleksi Pegawai Pemerintah Dengan Perjanjian Kerja (PPPK) dan Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) yang dinilai menindas mereka.

Rombongan nakes yang didominasi oleh perempuan tersebut datang mengenakan pakaian Nakes, menyampaikan orasi mereka untuk meminta keadilan agar Pemkab Kaur segera membuat usulan tambahan formasi rekrutmen PPPK ataupun ASN.

Karena mereka menilai, seleksi CPNS ataupun PPPK yang telah dilakukan menindas mereka yang sudah mengabdi sebagai tenaga honorer selama 5 tahun lebih harus kalah dengan tenaga honorer yang mengabdi jauh di bawah mereka.

“Kami ingin keadilan, berikan tambahan formasi kalau ada perekrutan ASN. Kami jadi honorer sudah 5 tahun ke namun sampai saat belum juga lulus PPPK ataupun CPNS,” kata Ketua aksi honorer Nakes Kaur Ariko Bintara S.Kep Senin, 13 Januari 2024.

Hingga berita ini diterbitkan, perwakilan tenaga honorer sudah di panggil anggota DPRD Kaur untuk menyampaikan beberapa tuntutan mereka. (UR/TB)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *