Polsek Ratu Samban Kawal Pasar Murah Jelang Natal dan Tahun Baru, Harga Bahan Pokok Terjangkau

KOTA BENGKULU85 Dilihat

Bengkulu – Menjelang perayaan Natal dan Tahun Baru 2024, Polsek Ratu Samban turut mengawal pelaksanaan Pasar Murah yang digelar oleh Tim Pengendali Inflasi Provinsi Bengkulu dan Kota Bengkulu di Kantor Camat Ratu Samban, Rabu (18/12/2024).

Dalam kegiatan ini, hadir Kapolsek Ratu Samban AKP Firmansyah, S.Sos, MH, Kanit Binmas AKP Suwardi, personel Unit Intelkam, serta Bhabinkamtibmas dari Kelurahan Anggut Atas, Penurunan, dan Pengantungan. Pengamanan ini bertujuan memastikan pelaksanaan pasar murah berjalan aman dan tertib, serta membantu warga mendapatkan bahan pokok dengan harga terjangkau.

Kegiatan Pasar Murah ini menyediakan berbagai kebutuhan pokok, di antaranya:

Beras SPHP 5 kg: Rp 59.000
Minyak Kita 1 liter: Rp 16.000
Gula Kita 1 kg: Rp 18.000
Telur ayam ukuran besar: Rp 55.000 per tray
Minyak Rose Brand 1 liter: Rp 20.000
Fiesta Chicken Nugget 500 g: Rp 52.000
Pasar murah ini diselenggarakan untuk membantu warga mengantisipasi kenaikan harga menjelang hari besar keagamaan. Berbagai instansi turut berpartisipasi, di antaranya Dinas Perdagangan dan Perindustrian Provinsi Bengkulu, Dinas Ketahanan Pangan, Dinas Peternakan, Perum Bulog, dan Tim Bank Indonesia.

Camat Ratu Samban, Novi Wahyudi, S.Kom, menyambut baik kegiatan ini dan berharap dapat meringankan beban masyarakat di tengah kebutuhan yang meningkat. “Kami berterima kasih atas dukungan semua pihak, terutama dari jajaran kepolisian yang membantu pengamanan dan memastikan kegiatan ini berjalan lancar,” ujarnya.

Kapolsek Ratu Samban, AKP Firmansyah, menegaskan pentingnya pengamanan pasar murah untuk menjaga stabilitas harga dan mencegah potensi gangguan ketertiban. “Kami siap mendukung semua upaya pemerintah dalam menjaga kesejahteraan masyarakat, terutama dalam memenuhi kebutuhan pokok jelang Natal dan Tahun Baru,” pungkasnya.

Situasi selama kegiatan berlangsung aman dan kondusif. Pasar murah ini masih akan terus berlangsung untuk memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *