Jiwai Semangat Kepahlawanan Polres Bengkulu Selatan Laksanakan Upacara Memperingati Hari Pahlawan Ke – 79 Tahun 2024

Bengkulu Selatan – Kabag Ops Polres Bengkulu Selatan, Kompol Andri Anwar, SH, MM, bersama pejabat utama dan personel Polres Bengkulu Selatan, mengikuti Upacara Memperingati Hari Pahlawan Ke-79 di Lapangan Upacara Polres Bengkulu Selatan pada Minggu (10/11/2024) pukul 07.30 WIB.

Upacara, yang bertemakan “Teladani Pahlawanmu, Cintai Negerimu”, dilaksanakan sesuai dengan Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2002 tentang Kepolisian Republik Indonesia dan Surat Telegram Kapolri. Kabag Ops Kompol Andri Anwar bertindak sebagai inspektur upacara, sementara AKP Amirullah sebagai Perwira Upacara, dan IPDA Tunggal Pratama RB Bimataka sebagai Komandan Upacara. Beberapa personel juga turut berperan, antara lain AIPTU Aflinawati sebagai pembawa acara, BRIPDA Restiandi Tampubolon sebagai pembaca teks UUD 1945, dan BRIPDA Naufal Agil Fachri, S.H sebagai pembaca pesan pahlawan.

Kapolres Bengkulu Selatan, AKBP Florentus Situngkir, S.I.K, menyampaikan bahwa peringatan Hari Pahlawan ini adalah momen untuk mengenang jasa para pahlawan yang telah berjuang demi kemerdekaan Indonesia. “Tema Hari Pahlawan tahun ini mencerminkan penghargaan kita terhadap mereka yang telah berkorban, mengingatkan kita untuk selalu mencintai negeri ini,” ujar Kapolres.

Melalui peringatan Hari Pahlawan, Polres Bengkulu Selatan berkomitmen untuk meneladani semangat para pahlawan dan memperkuat rasa cinta kepada bangsa dan negara.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *