Mukomuko, tintabangsa.com – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mukomuko menyerahkan seragam sekolah gratis tahun 2024 kepada para siswa-siswi tingkat SD, TK, dan SMP, sekaligus pembagian laptop dan ATK khusus TK se Kecamatan Ipuh dan Malin Deman, berlangsung di ruang Gedung Serba Guna Desa Medan Jaya, Kecamatan Ipuh, Kabupaten Mukomuko, Senin (9/9/2024).
Terpantau hadir, Bupati Mukomuko, Sapuan, Kepala Dinas Pendidikan Mukomuko, Epi Mardiani, beserta jajaran, Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil), Epin Masiyuardi, Camat Ipuh, Sepradanur, Camat Malin Deman, Rudi Hartono, Kepala Desa, Kepala Sekolah, Wali Murid se Kecamatan Ipuh dan Malin Deman, perwakilan siswa SD, SMP dan TK serta tamu undangan lainnya
Tampak, seragam sekolah gratis diserahkan secara simbolis kepada siswa -siswi SD, SMP dan TK oleh Bupati Saluan, didampingi Kepala Dinas pendidikan, Epi Mardiani. Sedangkan laptop dan ATK khusus TK diserahkan langsung oleh Bunda PAUD Kabupaten Mukomuko, Ibu Nurliyana Habsah.
Bupati Mukomuko, Sapuan, dalam kata sambutannya mengatakan,
hingga tahun 2024 ini, pembagian seragam sekolah gratis kepada siswa-siswi tingkat SD, SMP dan TK, serta pembagian laptop dan ATK khusus TK, sudah berjalan untuk tahun ke 3.
Sapuan, menambahkan, seragam sekolah gratis yang diberikan itu seragam putih merah untuk SD dan putih biru untuk SMP beserta dengan atribut dan seragam olahraga.
Tapi lanjut bupati, sedangkan untuk seragam muslim yang sebelumnya pernah dirancang ditunda karena keterbatasan anggaran yang dimiliki daerah, akan tetapi akan diajukan di tahun 2025 mendatang.
“Alhamdullilah pada hari Senin 9 September 2024 ini, kami telah melakukan penyerahan program seragam sekolah gratis bagi siswa dan siswi di SD, SMP, TK, kemudian pembagian laptop dan ATK khusus TK. Tadi pagi sudah kita laksanakan di Kecamatan Air Rami. Harapan kita program seragam sekolah gratis ini bermanfaat dan dapat meringankan beban para wali murid dan bisa berlanjut untuk tahun 2025,”kata Sapuan.