Kota Bengkulu, Tintabangsa.com – Seorang pasien RSHD Kota Bengkulu menerima manfaat program 3 in 1 dari Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Dukcapil) Kota Bengkulu, Jumat, (05/08/2022).
3 in 1 merupakan program inovasi yang memudahkan masyarakat dalam kepengurusan administrasi dan kependudukan (adminduk).
Program ini menyasar warga yang sedang terkena musibah kematian. Di mana dukcapil, akan langsung mengeluarkan tiga dokumen terkait, yakni akta kematian, Kartu Keluarga (KK) dan Kartu Tanda Penduduk (KTP) berstatus cerai mati.
Lewat program ini warga tidak perlu repot datang ke dukcapil untuk mengurus dokumennya. (TB)