Kota Bengkulu – Prestasi membanggakan kembali ditorehkan oleh pelajar asal Provinsi Bengkulu. Tiga siswi SDN 69 Kota Bengkulu berhasil mengharumkan nama daerah pada ajang Festival Sains dan Budaya (FSB) Tingkat Nasional jenjang Sekolah Dasar yang digelar di Tangerang Selatan pada 20–22 Januari 2026.
Ketiga siswi tersebut adalah Azzalea Zhafira Annasya dan Adeeva Callista Savira yang duduk di kelas IV, serta Entis Ayudya Fitri kelas V. Dalam kompetisi yang diikuti oleh siswa-siswi dari berbagai daerah di seluruh Indonesia tersebut, mereka berhasil meraih medali perunggu, setelah bersaing memperebutkan medali emas sebagai juara utama.
Keberhasilan ini tidak lepas dari proses latihan intensif yang telah dilakukan sejak beberapa bulan sebelumnya. Frans Deko Saputra, selaku pendamping, menjelaskan bahwa ketiga siswi telah menjalani persiapan sejak bulan Desember 2025 hingga menjelang keberangkatan ke lokasi lomba.
“Latihan kami mulai sejak bulan Desember sampai sebelum keberangkatan. Kami berangkat ke Tangerang Selatan pada tanggal 18 Januari,” ujar Frans.
Ia menambahkan, capaian medali perunggu di tingkat nasional ini menjadi modal berharga sekaligus motivasi untuk meraih prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang.
“Kami berharap ke depan siswa-siswi Bengkulu bisa meraih medali perak bahkan emas. Untuk saat ini, kami bersyukur bisa mendapatkan medali perunggu di ajang nasional Festival Sains dan Budaya,” tutupnya.
Prestasi tersebut menjadi bukti bahwa pelajar Bengkulu mampu bersaing di tingkat nasional dan diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi siswa-siswi lainnya untuk terus berprestasi di bidang sains dan budaya.

