Wali Kota Bengkulu Dedy Wahyudi: Pak Puji Sosok Polisi Humanis dan Teladan

BENGKULU – Wali Kota Bengkulu, Dedy Wahyudi, menyampaikan apresiasi dan penghormatan tinggi kepada Kombes Pol Puji, yang dinilainya sebagai sosok polisi humanis, rendah hati, dan menjadi teladan bagi aparat penegak hukum maupun masyarakat.

Dalam pernyataannya, Dedy menuturkan bahwa sosok Pak Puji dikenal luas sebagai perwira menengah Polri yang murah senyum, bersahaja, dan selalu menjaga kedekatan dengan semua kalangan.

“Pak Puji yang saya kenal adalah polisi yang baik. Beliau pamen yang murah senyum, aktif di media sosial, memiliki ratusan ribu pengikut, namun tetap rendah hati dan tidak pernah menampakkan diri sebagai perwira berpangkat Kombes,” ujar Dedy Wahyudi, Kamis (15/1/2026).

Menurut Dedy, keistimewaan Pak Puji bukan hanya pada prestasi dan popularitasnya, tetapi pada sikap kemanusiaannya yang tulus dalam membangun hubungan dengan siapa pun tanpa sekat jabatan maupun status sosial.

“Beliau akrab dengan semua orang, mulai dari anak-anak sampai orang dewasa, dari rakyat biasa hingga pejabat tinggi, dekat dengan anak buah maupun atasannya. Ini sosok pemimpin yang tidak berjarak,” tambahnya.

Wali Kota menilai karakter tersebut menjadi contoh nyata wajah Polri yang diharapkan masyarakat: profesional, humanis, dan membumi.

“Pak Puji hadir sebagai manusia sebelum sebagai jabatan. Itulah mengapa beliau begitu dicintai dan dihormati banyak orang. Singkatnya, dia laki-laki baik,” tegas Dedy.

Dedy berharap keteladanan yang ditunjukkan Pak Puji dapat terus menular kepada jajaran kepolisian lainnya, sekaligus memperkuat kepercayaan publik terhadap institusi Polri sebagai pelindung, pengayom, dan pelayan masyarakat.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *