Bengkulu – Sebagai wujud perhatian dan kepedulian pimpinan terhadap kesehatan anggota, Kapolda Bengkulu Irjen Pol. Mardiyono, S.I.K., M.Si. melaksanakan kegiatan anjangsana dengan menjenguk personel Polri yang sedang menjalani perawatan di Rumah Sakit Bhayangkara, Jumat (2/1/2026) sekitar pukul 10.00 WIB.
Dalam kegiatan tersebut, Kapolda Bengkulu didampingi oleh Kabidhumas Polda Bengkulu, Kabiddokkes Polda Bengkulu, Penata Kebijakan Kapolri Madya TK. III, serta Karumkit RS Bhayangkara. Kehadiran pimpinan Polda Bengkulu ini merupakan bentuk dukungan moril sekaligus perhatian langsung kepada personel yang tengah menjalani perawatan medis.
Kapolda Bengkulu menyampaikan bahwa kesehatan personel merupakan prioritas utama dalam institusi Polri.
“Personel adalah aset utama Polri. Oleh karena itu, kami memastikan setiap anggota yang sakit mendapatkan pelayanan kesehatan yang optimal serta dukungan moril agar segera pulih dan dapat kembali bertugas,” ujar Irjen Pol. Mardiyono.
Pada kesempatan tersebut, Kapolda Bengkulu menjenguk tiga personel Polri yang sedang dirawat dengan kondisi medis yang berbeda-beda, yakni:
• AIPTU Nopi Ardi (48 tahun), anggota Polresta Bengkulu, yang menjalani perawatan di Ruang Anggrek 5 Bed 2 dengan diagnosa migrain berat, dan saat ini telah memasuki hari perawatan keempat.
- BRIGPOL Iwan (34 tahun), anggota Polda Bengkulu, dirawat di Ruang Anggrek 5 Bed 1 dengan diagnosa trismus ec susp abses submandibula sinistra, dan telah menjalani perawatan selama tiga hari.
- AIPTU Roni (45 tahun), anggota Polresta Bengkulu, menjalani perawatan di Ruang Kemuning 9 Bed 1 dengan diagnosa dyspnue ec Acute Kidney Injury (AKI) dd Chronic Kidney Disease (CKD) disertai Diabetes Melitus Tipe II, asites, dan fatty liver, serta telah memasuki hari perawatan kelima. Personel ini tercatat sebagai pasien yang tersprint dalam Operasi Lilin Nala.
Selain memberikan dukungan moril, Kapolda Bengkulu juga mendoakan agar seluruh personel yang dirawat diberikan kesembuhan dan kekuatan, sehingga dapat segera pulih dan kembali melaksanakan tugas pengabdian kepada masyarakat.
Melalui kegiatan anjangsana ini, Kapolda Bengkulu menegaskan komitmen Polri dalam memberikan perhatian penuh terhadap kesejahteraan dan kesehatan personel, sekaligus mempererat rasa kekeluargaan dan soliditas di lingkungan Polda Bengkulu.

