Jasa Raharja Bengkulu Hadir di Kegiatan “Polantas Menyapa”, Dukung Upaya Wujudkan Keselamatan Lalu Lintas

Bengkulu – Kepala PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Bengkulu, Fitri Agustina, S.Kom., MBA., AAIK, turut menghadiri kegiatan “Polantas Menyapa” yang diisi dengan apel bersama para pengemudi ojek online (ojol) bertema Kamtibmas dan Kamseltibcarlantas. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Bengkulu, pada Senin (10/11/2025) di halaman Balai Buntar, Kota Bengkulu.

Kegiatan “Polantas Menyapa” ini menjadi wadah sinergi antara kepolisian, skakeholder terkait, dan masyarakat khususnya komunitas ojek online dalam membangun kesadaran akan pentingnya keselamatan berkendara serta ketertiban di jalan raya. Melalui kegiatan ini, para pengemudi ojol diajak untuk menjadi pelopor keselamatan lalu lintas di lingkungan mereka masing-masing.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Wilayah Jasa Raharja Bengkulu, Fitri Agustina, menyampaikan komitmen Jasa Raharja dalam mendukung upaya kepolisian untuk mewujudkan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas). Kehadiran Jasa Raharja dalam kegiatan ini juga menjadi bentuk dukungan terhadap peran penting para pengemudi ojek online sebagai ujung tombak keselamatan di jalan raya.

Selain apel bersama, kegiatan ini juga diisi dengan pembekalan singkat seputar etika berkendara, pentingnya penggunaan perlengkapan keselamatan, hingga sosialisasi mengenai hak dan tanggung jawab pengguna jalan dalam mencegah kecelakaan. Jasa Raharja turut menekankan pentingnya perlindungan dasar bagi pengemudi dan pengguna jalan melalui Sumbangan Wajib Dana Kecelakaan Lalu Lintas Jalan (SWDKLLJ).

Kegiatan “Polantas Menyapa” ini diharapkan dapat mempererat sinergi antara seluruh pemangku kepentingan di bidang lalu lintas dan transportasi. Melalui kolaborasi seperti ini, diharapkan kesadaran masyarakat terhadap keselamatan berkendara semakin meningkat, sehingga angka kecelakaan di Provinsi Bengkulu dapat terus ditekan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *