Bengkulu, 15 Oktober 2025 – PT Jasa Raharja Kantor Wilayah Bengkulu kembali menunjukkan komitmennya dalam menekan angka kecelakaan lalu lintas, khususnya di kalangan pelajar. Melalui kegiatan sosialisasi bertajuk “SADAR – Selamat di Jalan Raya”, Jasa Raharja mengajak para siswa SMAN 9 Kota Bengkulu untuk lebih memahami pentingnya tertib dan aman saat berkendara maupun sebagai pengguna jalan.
Kegiatan yang digelar pada Rabu (15/10/2025) tersebut diikuti dengan antusias oleh para pelajar. Dalam sesi sosialisasi, jajaran pegawai Jasa Raharja Bengkulu menyampaikan berbagai informasi mengenai etika berlalu lintas, pentingnya penggunaan helm dan sabuk pengaman, serta dampak serius dari pelanggaran lalu lintas yang kerap melibatkan usia muda.
Selain edukasi keselamatan, kegiatan ini juga dikemas secara menarik melalui kuis interaktif dan pembagian souvenir kepada peserta yang aktif. Cara ini diharapkan dapat menumbuhkan semangat pelajar untuk lebih peduli terhadap keselamatan diri dan sesama di jalan raya.
Kegiatan tersebut menjadi bagian dari komitmen berkelanjutan Jasa Raharja Bengkulu dalam mendukung program keselamatan lalu lintas nasional, dengan menanamkan kesadaran sejak dini bahwa keselamatan di jalan adalah tanggung jawab bersama.

