Danramil Matangkuli Bersama Tokoh Masyarakat Kemukiman Seulemak Tinjau Beberapa Titik Pintu Air Yang Tersumbat

ACEH, BERITA, HEADLINE175 Dilihat

Aceh Utara, tintabangsa.com – Untuk mencapai swasembada pangan, Koramil 15 Matangkuli bersama tokoh masyarakat Kemukiman Seulemak, meninjau dan membersihkan beberapa titik pintu air yang diawali dari Kecamatan Payabakong sampai Gampong Dayah Baro, Kecamatan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Jum’at 18/04/2025.

Ridwan Geuchiek Gampong Tutong kepada awak media menuturkan” Demi mencapai swasembada pangan Koramil 15 Matangkuli bersama Imam Mukim Kemukiman Seulemak, Geuchiek wilayah Seulemak, tokoh masyarakat dan kejuruan meninjau aliran induk irigasi menuju sawah masyarakat seputaran wilayah Mukim Seulemak” tuturnya.

Dalam peninjauan tersebut kami juga melakukan pembersihan di beberapa titik pintu air yang tersumbat disebabkan oleh kecilnya pintu air yang diperkirakan lebih kurang seluas 80 cm saja. Akibatnya mudah tersumbat dengan sampah, sehingga melambatnya proses pengaliran air menuju ke sawah warga, tutur Geuchiek Ridwan.

Disamping itu, geuchiek Ridwan juga menambahkan peninjauan tersebut dilakukan dimulai dari Kecamatan Payabakong tepatnya dari Gampong Gunci sampai ke Gampong Dayah Baro Kecamatan Matangkuli, di dampingi langsung oleh Danramil Matangkuli Lettu Inf M. Ali bersama anggotanya Babinsa di enam desa wilayah kemukiman seulemak

Dari itu, diharapkan pihak pemerintah terkait agar dapat menanggulangi kekurangan yang terjadi, guna mencapai swasembada pangan yang merupakan program Presiden kita bapak Prabowo Subianto, harap Ridwan.

Selain itu, saya mewakili para geuchiek dan tokoh masyarakat mengucapkan banyak terimakasih kepada Danramil Matangkuli dan anggotanya, berkat beliau beserta anggota yang mendampingi kegiatan ini dapat berlangsung dengan baik. Sehingga kami dapat memecahkan hal yang telah lama menjadi pertanyaan bagi para warga, mengapa bisa sawah dapat kekurangan air padahal pasokan air sangatlah melimpah, ungkap geuchiek Ridwan sembari menutup pembicaraan.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *