Kasi PAIS Kemenag Asahan Membaca Doa Pada Hari Sumpah Pemuda

BERITA, HEADLINE8 Dilihat

Asahan tintabangsa.com – Kakan Kemenag (Kepala Kantor Kementerian Agama) Kabupaten Asahan H. Abdul Manan, MA. Diwakili Kasi PAIS Membaca Do’a Pada Peringatan Haris Sumpah Pemuda di Kantor Bupati Asahan, Senin (28/10/2024).

Kakan Kemenag Asahan yang diwakili Kasi PAIS Muhammad Nasib, SH.I, MM., membacakan doa pada upacara peringatan Hari Sumpah Pemuda ke 96 di halaman Kantor Bupati Asahan.

Upacara Peringatan Hari Sumpah Pemuda (HSP) ini dipimpin langsung oleh Pjs Bupati Asahan Basarin Yunus Tanjung di halaman Kantor Bupati Asahan yang dihadiri oleh pejabat Forkopimda, OPD dan beberapa undangan lainnya.

“ya Allah Yang Maha Kuasa, jadikanlah pemuda Indonesia khususnya pemuda Kabupaten Asahan yang mandiri dan kreatif demi memajukan kemajuan bangsa dan negara, serta jadikanlah pemuda Indonesia menjadi pemimpin-pemimpin masa depan dan berilah kekuatan dan bimbingan Mu ya Allah Yang Maha Perkasa”, kata Munas (panggilan akrab Kasi PAIS) dalam bait doa nya.
Lebih lanjut dalam bait doanya Munas bermunajat Ya Allah Yang Maha Mengabulkan Doa bimbinglah pemuda harapan bangsa agar menjadi pemuda yang tangguh dalam berkarya, kuat dalam pendirian selalu menegakkan kejujuran dan keadilan, serta senantiasa berlomba dalam kebaikan.

Jadikanlah para pemuda kami menjadi pelopor perubahan yang bermartabat, menjunjung etika dan moral serta mengedepankan semangat nasionalisme, jauhkanlah sifat tamak, iri dan dengki serta segala perilaku yang menjadi larangan agama dan negara.

Pada kesempatan lain selesai upacara Kasi PAIS berharap dengan momentum peringatan HSP ke 69 ini para pemuda mampu untuk lebih berperan dalam pembangunan nasional Indonesia yang berorientasi pada peningkatan subjek pembangunan maupun objek pembangunan khususnya di Kabupaten Asahan(surya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *