Terima Audiensi KKRA Kabupaten Asahan, Kakan Kemenag Asahan: Terapak Metode Gasing dan Moderasi Beragama Sesuai Tingkatannya

Asahan, BERITA, HEADLINE, SUMUT109 Dilihat

Asahan tintabangsa.com – Kakan Kemenag (Kepala Kantor Kementerian Agama) Kabupaten Asahan H. Abdul Manan, MA. Terima Audiensi Kelompok Kerja Raudhatul Athfal (KKRA) Kabupaten Asahan, Senin (7/10/2024).

Kakan Kemenag Asahan didampingi Kasi Pendmad Dr. Hj. Sri Muchlis, S.Sos, M.I.Kom. menerima audiensi pengurus KKRA Kabupaten Asahan dalam rangka silaturrahim dan penyampaian program kerja yang dihadiri oleh ketua KKRA Nurjannah Ulfa, S.Pd.I, Siti Nazmah Fajriah S, S.Pd. sebagai sekretaris beserta anggota lainnya di ruang kerja Kakan Kemenag Asahan.

Dalam bimbingan dan arahannya Kakan Kemenag Asahan menyampaikan agar menerapkan metode gasing dan moderasi beragama ditngkat RA sesuai dengan usia anak didik.

“dalam penyampaian pembelajaran pada anak didik ibuk harus menerapkan metode gasing serta berikan pelajaran moderasi beragama”, kata Abdul Manan.

Menurutnya RA merupakan dasar bagi anak untuk memulai mengenal pembelajaran yang terstruktur atau terjadwal, untuk itu penting pada tahapan ini guru mengenalkan pembelajaran dengan gampang tidak memberatkan bagi anak RA,.

Selanjutnya asyik, tentu ini bukan hal yang baru bagi guru RA karena memang dunianya mengajar dengan nyanyian-nyayian yang asyik didengar anak-anak dan harus terus dikembangkan.

Dan terakhir menyenangkan, guru RA dituntut untuk membuat suasana ruang kelas menyenangkan dengan segala pernak-pernik yang syarat disenangi oleh anak-anak.

Selain itu tidak hanya menerapkan pembelajaran metode gasing tapi juga mengajarkan atau mengenalkan kepada anak didik tentang moderasi beragama sesuai porsi yang bisa difahami oleh anak RA.

Dengan pertemuan ini Kakan Kemenag Asahan berharap kepada KKRA untuk terus meningkatkan kreatifitas dan produktifitas serta menjalin kerjasama dengan lembaga-lembaga pendidikan sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan pada anak-anak RA yang dimasa yang akan datang mampu menerima pelajaran dengan baik pada tingkatan selanjutnya(surya)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *