Rejang Lebong – Guna mewujudkan situasi yang aman, damai dan sejuk jelang pemilukada 2024, Sat Binmas Polres Rejang Lebong (RL) melaksanakan sambang kepada beberapa tokoh masyarakat yang ada di desa duku ulu kec. curup timur Kabupaten (RL).
Hal tersebut diungkapkan oleh Kasie Humas Polres RL AKP S. Simanjuntak dalam releasenya siang ini (13/09/24).
“Kita lakukan sambang pagi ini ke tokoh – tokoh masyarakat yang ada di desa duku ulu,” Ungkap Kasi Humas.
Di jelaskan oleh Kasie Humas, pelaksanaan sambang tersebut dilakukan oleh kasat Binmas AKP Jumipan Azhari,S.H., M.M., yang didampingi AIPTU Umar Hamidi.
Dan tujuan pelaksanaan sambang ini meningkatkan sinergitas dan partisipasi masyarakat dalam konteksitas Pemilukada di Kabupaten Rejang Lebong menuju Pemilukada yang Damai , Aman dan Kondusif, dan sejuk.
“Diharapkan Polri dan masyarakat bekerja sama dalam suatu Cooling System guna mengantisipasi perpecahan dan potensi konflik di tengah masyarakat,” Jelas Kasi Humas.
Dikatakan oleh Kasi Humas, dalam kegiatan sambang tersebut Kasat Binmas memberikan himbauan agar masyarakat dapat mendukung kinerja Polri dalam hal memelihara kamtibmas menjelang Pilkada 2024 dan menolak segala berita hoax atau hate speech, hindari black campaign dan ujaran kebencian berbau SARA yang bisa memecah belah persaudaraan.
” Saat ini tahapan Pilkada sudah mulai berjalan, tentunya diantara warga akan ada perbedaan pandangan dan pilihan jangan jadikan perbedaan sebagai sumber perpecahan diantara warga, baik sebelum, pada saat dan setelah Pemilukada tetap jaga kerukunan dan kesatuan antar warga, mari sukseskan Pemilukada Tahun 2024.” Pungkas Kasie Humas.