Kaur, Tintabangsa.com – Menjelang bulan Ramadhan 1444 Hijriah, Pemerintah Desa Tanjung Iman 1 realisasikan pemberian BLT-DD tahun anggaran 2023 kepada 21 Keluarga penerima manfaat (KPM), di Kantor Desa Tanjung Iman 1, Jumat (17/03/2023).
Penyaluran BLT DD tahap satu yaitu triwulan pertama, terhitung dari bulan Januari sampai Bulan Maret dengan rincian Rp. 300.000,-/ bulan, maka masyarakat penerima manfaat, menerima BLT-DD sebesar Rp 900.000,-.
Kegiatan Pemberian BLT-DD Tahun Anggaran 2023 dihadiri oleh Camat Tanjung Kemuning diwakili Oleh Sekcam, Efrianto, Kepala Desa Tanjung Iman 1, Aman Diharmawan, PD dan PLD, BPD, unsur Trpika, Bhabinsa, Bhabinkantibmas serta Masyarakat penerima manfaat.

Kepala Desa Tanjung Iman 1, Aman Diharmawan menyampaikan agar para penerima manfaat untuk menggunakan bantuan yang diberikan untuk kebutuhan keluarga. “Jangan digunakan sampai salah guna dan untuk hal-hal yang tidak bermanfaat lainnya” ujar Aman.
Sekcam Tanjung Kemuning, Efrianto dalam sambutannya mengatakan Selamat kepada masyarakat penerima manfaat BLT-DD Tahun Anggaran 2023. “Kami ucapkan selamat untuk masyarakat penerima manfaat, yang sudah menerima hak-haknya dari bantuan BLT-DD Tahun Anggaran 2023. Semoga bisa dipergunakan dengan baik dan dapat meringankan serta menopang ekonomi keluarga” ujar Efrianto. (Adv/TB)
