Polres Kaur Beri Dukungan Motor Pintar Bhabinkamtibmas Polsek Kaur Tengah

KAUR72 Dilihat

Kaur, Tintabangsa.com – Polres Kaur Polda Bengkulu melaksanakan pendampingan dan memberikan semangat dan dukungan kepada Bhabinkamtibmas Polsek Kaur Tengah Bripka Arif Fadhila dalam kegiatan inovasi motor pintar Bhabinkamtibmas perpustakaan keliling di Desa Padang Baru Kecamatan Kaur Tengah Kabupaten Kaur, Senin (13/03/2023).

Bersama Bhabinkamtibmas Kapolres memberikan edukasi tentang literasi minat baca anak dan memberikan pemahaman tentang pentingnya membaca buku sebagai jendela ilmu serta menggerakkan minat baca anak-anak sebagai upaya pencegahan kecanduan anak terhadap HP.

Kegiatan ini juga sebagai upaya pendekatan Polri kepada masyarakat khususnya anak-anak dan menjadikan Bhabinkamtibmas Filantropi Prestasi Polres Kaur.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *