Bengkulu, tintabangsa.com– Prof. Dr. H. Zulkarnain Dali, M.Pd dilantik sebagai Rektor UIN FAS Bengkulu oleh Menteri Agama Yaqut Cholil Qoumas. Jum’at (31/12/2021). Lantai 2 kementerian Agama RI Jakarta.
Menteri juga melantik 2 pimpinan PTKN lainnya Menag, Yaqut Cholil Qoumas berpesan kepada para pimpinan PTKN agar selalu dinamis dalam pengembangan ilmu keagamaan.

Menag meminta PTKN harus selalu terdepan dalam memberikan solusi atas berbagai permasalahan yang dihadapi umat.
“PTKN tidak boleh jadi pahlawan kesiangan dalam mengatasi problem-problem keumatan, kebangsaan, dan kemanusiaan,” kata Menag Yaqut.
Menurutnya, Menag keunggulan sebuah perguruan tinggi dilihat dari kontribusi yang dapat diberikan kepada masyarakat. Saya ingin mengingatkan rektor sebagai pimpinan penanggung jawab tertinggi bidang akademik dan administratif memiliki peran yang sentral untuk mewarnai kemajuan sebuah perguruan tinggi, ujar Menag.

Perguruan tinggi bukan hanya sekedar sebagai lembaga yang menghasilkan sarjana saja. Tapi juga harus menjadi lokomotif perubahan sekaligus pembaharuan di masyrakat. “Saya minta para rektor untuk bisa memberikan perhatian yang tinggi terhadap pengelolaan PTKN yang berkualitas, futuristik, dan visioner,” tutupnya Menag.
Adapun nama-nama pejabat yang dilantik, sebagai berikut:
- Dr. Radjiman Ismail, M.Pd sebagai Rektor Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Ternate;
2. Prof. Dr. H. Zulkarnain, M.Pd sebagai Rektor Universitas Islam Negeri (UIN) Fatmawati Bengkulu; dan - Dr. Fredrik Warwer, M.Th sebagai Ketua Sekolah Tinggi Agama Kristen Protestan Negeri Sentani.
Hadir sebagai saksi pelantikan, Sekretaris Jenderal Kemenag Nizar dan Direktur Jenderal Pendidikan Islam M. Ali Ramdhani. Pelantikan juga dihadiri jajaran eselon I Kementerian Agama. (Hms/JN)