Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu Edwar Samsi Meminta Pemprov Memperketat Pengawasan Distribusi LPG 3Kg

Bengkulu, tintabangsa.com, -Anggota Komisi III DPRD Provinsi Bengkulu, Edwar Samsi meminta, Pemerintah Provinsi (Pemprov) agar memperketat pengawasan jalur distribusi LPG 3 Kg.

Hal itu bertujuan untuk menyikapi kelangkaan gas bersubsidi atau gas melon ini yang melanda beberapa waktu terakhir di wilayah Bengkulu.

”Pemprov harus bersikap untuk menyikapi permasalahan kelangkaan gas melon yang melanda sebagian besar wilayah Provinsi Bengkulu. Apalagi kelangkaan tersebut bukan hanya menyebabkan masyarakat kesulitan memperoleh gas melon, tapi kalaupun ada harganya cukup tinggi karena jauh diatas Harga Eceran Tertinggi (HET),” ungkap Edwar pada Minggu, (19/9/2021).

Lanjut Edwar, salah satu langkah yang harus dilakukan, yakni memperketat pengawasan terutama pada jalur distribusinya. Mengingat bisa jadi kelangkaan ini akibat adanya praktik penimbunan.

“Indikasi ini bisa saja terjadi, mengingat gas melon ada, tapi harganya tinggi. Sehingga masyarakat yang tengah kesulitan ekonomi akibat pandemi, kian menjerit,” jelasnya.

Dibagian lain, Edwar menyampaikan, kelangkaan gas melon ini bukan hanya terjadi di Kota Bengkulu saja, tetapi juga terjadi di sejumlah wilayah kabupaten. Padahal sama-sama di ketahui jika gas melon ini pendistribusiannya sesuai kuota, sehingga idealnya harus mencukupi, dalam artian tidak terjadi kelangkaan seperti kondisi sekarang.

“Kita mendesak Pemprov bersama OPD terkait, serta Pertamina selaku penyuplai dapat bersinergi dalam memperketat pengawasan jalur distribusi. Jika memungkinkan gandeng aparat penegak hukum, sehingga pada saat ada dugaan penimbunan, oknum yang melakukannya bisa langsung ditindak,” pungkas Edwar.(AdV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *